Super Junior

Super Junior

Selasa, 22 Januari 2013

Foto Donghae Super Junior Saat Mandi


donghaemandi-1
Pose apapun dari anggota Super Junior rasanya bakal jadi konsumsi publik pecinta K Pop.
Apalagi kalau pose tersebut diambil saat di kamar mandi, seperti perbuatan iseng si ganteng Donghae. Dalam akun weibo-nya 19 Januari lalu, Donghae mengunggah dan menulis komentar, "Mandi sebelum jumpa penggemar."
Dalam foto tersebut, Donghae tampak berpose dengan bagian tubuh terselubung handuk dan memberi tanda victory ke arah kamera. Tentu saja fans bebas berimajinasi, hehe. Dan, dalam waktu singkat fans berbondong-bondong memberi komentar."Jadi pengen tahu siapa kira-kira yang mengambil gambar itu,"komentar seorang penggemar.
Lainnya ada yang ingin menjadi sosok yang memotret Donghae.  Beberapa waktu lalu, Donghae dan Kyuhyun Super Junior membuat akun Weibo dalam rangka membuka komunikasi dengan penggemar mereka di daratan China. Hanya dalam waktu singkat Donghae sudah memiliki pengikut sebanyak 160 ribu, sedang kyuhyun lebih dari 200 ribu orang.
Saat ini Super Junior M tengah melakukan promosi album kedua mereka, Break Down. Mereka memulai rangkaian jumpa penggemar mereka di kota Nangjin, 19 Januari lalu

Sumber : Bintang Online

Tidak ada komentar:

Posting Komentar